Welcome to Kendil.Blog --->Selamat Datang di Kendil.Blog ---> Welcome to Kendil.Blog ---> Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Selasa, 12 April 2011

Bra Ini Terbuka Saat Pemakai Tepuk Tangan


Apakah Anda sering kesulitan memasang atau melepas kaitan bra? Merespons masalah populer ini, seorang insinyur asal Amerika Serikat, Randy Sarafan, mencipta gesper pengait bra yang bisa mengunci dan terbuka tanpa menyentuhnya.

Bertajuk clap-off bra, penyangga payudara ini hanya membutuhkan dua kali tepuk tangan keras pemakainya untuk mengancing dan membuka.

Seperti dikutip dari Idiva, sang pencipta menggunakan teknologi elektromagnetik untuk pengait bra inovatif ini.

Randy mengatakan, bra itu itu terinspirasi dari lingerie elektronik asal Suriah. Ia tertantang mencipta pakaian dalam unik setelah melihat celana dalam musik di negara tersebut. "Sejak saat itu, menjadi misi saya untuk mencipta teknologi lingerie maju di Barat," katanya.

Terlepas dari misinya mempermudah pemakaian, Randy juga berharap pakaian dalam ini berperan meningkatkan kualitas hubungan intim pasangan berumah tangga. "Ini bisa memudahkan pasangan untuk meningkatkan keintiman tanpa harus repot membuka bra saat berhubungan."

Sumber disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...