Welcome to Kendil.Blog --->Selamat Datang di Kendil.Blog ---> Welcome to Kendil.Blog ---> Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Selasa, 12 April 2011

Tujuh Rahasia di Balik Sisi Misterius Pria

Pria dikenal lebih tertutup soal perasaan, dan hemat bicara. Simak fakta menarik berikut!

Pria dan wanita memang berbeda dalam banyak hal. Buku 'Women from Venus Men from Mars' mengidentikkan wanita dengan planet Venus yang sarat emosi, lebih perasa, dan banyak bicara. Sebaliknya, pria yang dilekatkan dengan Mars dikenal lebih tertutup soal perasaan, dan hemat bicara.

Berikut beberapa fakta menarik seputar karakteristik pria, seperti dikutip dari All Women Talk:
1. Wanita yang menarik bagi priaPria sebenarnya tak begitu tertarik pada seorang wanita yang terlalu baik. Seorang wanita dengan sisi liar bisa sangat menggoda di mata kebanyakan pria.

2. Cara pria menarik perhatianBila ingin menarik perhatian seorang wanita, pria tak sungkan-sungkan melakukan berbagai macam cara untuk mengesankan wanita idamannya. Bahkan tak jarang mereka rela melakukan hal-hal yang tak biasanya mereka lakukan.

3. Cara menyentuh hati priaKetika seorang wanita mampu menyentuh hati seorang pria, sang pria akan bertekuk lutut pada Anda. Walaupun begitu, jangan bersikap memerintah karena akan melukai egonya. Jika ada yang tidak Anda sukai dari dirinya, katakan dengan lembut.

4. Ucapan "Tidak"Banyak pria yang menerima penolakan dari lawan jenis memahami kata 'tidak' sebagai usaha untuk mencoba lagi.

5. KalemSaat bertengkar, sedang marah atau gugup, banyak pria masih dapat terlihat kalem. Perhatikan baik-baik, apakah ia berkeringat atau tidak. Jika ia berkeringat, maka  sebenarnya si dia sedang menyembunyikan perasaannya.

6. HobiAnda mungkin berpikir pria menghabiskan waktu bermain video game atau sepakbola. Di saat yang sama, pria menganggap wanita membuang waktu dengan riasan dan novel roman.

7. PengalamanWanita banyak belajar dari yang mereka baca dari buku, majalah, novel roman dan menonton film. Pria lebih banyak belajar dari pengalaman dan masalah yang mereka hadapi.

Sumber disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...